Site hosted by Angelfire.com: Build your free website today!

Kutipan dari buku "Wayang dan Karakter Manusia" karangan Ir. Sri Mulyono:

GATOTKACA

Sewaktu lahir, Gatotkaca berwujud raksasa bernama Putut Tutuka. Namun ketika di Kahyangan terjadi masalah karena diserbu pasukan raksasa yang dipimpin Sakipu, para dewa meminjam Tutuka kepada Bima. Terus Gatotkaca menang dan mendapat tiga hadiah dari pada dewa.

Hadiah pertama adalah brevet penerbang bernama "kotang Antakusuma" yang membuat Gatotkaca dapat terbang dengan cepat tanpa menimbulkan ledakan supersonik. Hadiah kedua adalah topi bernama Caping Basunanda, yang mempunyai kesaktian apabila panas tidak merasa panas dan hujan tidak menjadi basah. Hadiah ketiga, berupa sepatu "Pada Kacarma" yang mempunyai kesaktian tidak akan kualat walaupun melintasi daerah-daerah angker. Penulis buku itu mengomentari sendiri demikian: "Kalau jaman sekarang, kira-kira seperti pakai astronaut." Mungkin saja, dengan kemampuan terbang yang cepat itu, Gatotkaca butuh helm pelindung dan sepatu khusus

Tekan tombol BACK/KEMBALI atau: Ke Halaman Utama | Ke Daftar Artikel